Kapolres Gayo Lues Serahkan Rumah Bantuan Dhuafa dalam Rangka HUT ke-79 Republik Indonesia

JAKARTA ONE 24

- Redaksi

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 21:34 WIB

5029 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Menyambut Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, Polres Gayo Lues menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyerahkan sebuah rumah bantuan kepada keluarga dhuafa di Desa Rikit Dekat, Kecamatan Kutapanjang, Kabupaten Gayo Lues. Penyerahan rumah bantuan tersebut dilakukan oleh Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., bersama Ibu Ketua Bhayangkari, Ny. Tia Setiyawan Eko, serta didampingi oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Gayo Lues. Sabtu, 17 Agustus 2024.

Acara penyerahan rumah ini menjadi salah satu bentuk nyata kepedulian Polres Gayo Lues terhadap masyarakat kurang mampu, khususnya dalam rangka memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia. Rumah tersebut diserahkan kepada keluarga Bapak Muslim yang selama ini tinggal dalam kondisi memprihatinkan.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., menyampaikan harapannya agar rumah ini dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi keluarga Bapak Muslim. “Kami berharap, rumah ini dapat menjadi tempat tinggal yang layak dan membawa kebahagiaan bagi keluarga Bapak Muslim. Ini adalah wujud kepedulian kami kepada masyarakat yang membutuhkan, dan kami ingin berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.

Baca Juga :  Satreskrim Polres Gayo Lues Limpahkan Tersangka Tindak Pidana Perambahan Hutan dan Kasus Judi Online ke Jaksa

Pada kesempatan yang sama, Ibu Ketua Bhayangkari Ny. Tia Setiyawan Eko juga turut menyampaikan rasa syukurnya bisa berpartisipasi dalam kegiatan sosial ini. “Kami dari Bhayangkari sangat mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini. Semoga rumah ini dapat memberikan manfaat besar bagi keluarga penerima,” ungkapnya.

Penyerahan rumah bantuan ini turut dihadiri oleh jajaran PJU Polres Gayo Lues yang juga berperan aktif dalam proses pembangunan rumah tersebut. Seluruh proses pembangunan dan penyerahan dilakukan dengan penuh gotong-royong, melibatkan personel Polres Gayo Lues, sebagai bagian dari upaya untuk mempererat hubungan dengan masyarakat.

Baca Juga :  Dandim 0113/ Gayo Lues Pimpin Upacara Korp Raport Pindah Satuan Serda M. Darwis Dari Kodim 0113/ Gayo Lues Ke Brigif RK 25/ Siwah

Ps. Kasubsipenmas Sihumas Polres Gayo Lues, AIPTU Yumna Bin Hasfa, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari program sosial Polri yang bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu, terutama dalam rangka menyambut HUT ke-79 Republik Indonesia. “Ini adalah salah satu bentuk komitmen Polres Gayo Lues untuk selalu hadir dan membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama pada momen penting seperti HUT Republik Indonesia,” jelasnya.

Dengan penyerahan rumah ini, Polres Gayo Lues berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan menjadi mitra yang dapat diandalkan dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kesejahteraan masyarakat di wilayah Gayo Lues. (Abdiansyah)

#Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Hasil Survei Tunjukan Makin Kian Kuat, Dibuktikan Antusias Masyarakat Penosan Hadiri Silaturahmi Calon Bupati Gayo Lues “SAID SANI-SAINI”
Pencemaran Limbah di Gayo Lues, Mahasiswa Ilmu Politik USK Kritik Keras, Minta Polda Aceh usut PT Rosin dan DLH Kabupaten Gayo Lues Penerbit Izin
Paslon Bupati “Said Sani-Saini” Daftar KIP Gayo Lues, Diantar Partai Pendukung dan Ribuan Massa
Pasangan Said Sani-Saini Resmi Daftarkan Diri Sebagai Calon Bupati-Wakil Bupati di KIP Gayo Lues
Daftar Pilkada Gayo Lues, Paslon Bupati Dan Wakil Bupati “Said Sani- Saini Diantar Ribuan Orang ke KIP
Ribuan Warga Antarkan Pendaftaran Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Gayo Lues “Said Sani- Saini Daftar ke KIP
Dandim 0113/ Gayo Lues Pimpin Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Pilkada Tahun 2024 Di Wilayah Kabupaten Gayo Lues
Jelang Pendaftaran, H.Said Sani Minta Do’a Restu Kepada Seluruh Lapisan Masyarakat Gayo Lues

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 18:19 WIB

Memahami Hukum Ketenagakerjaan di Indonesia: Panduan untuk Bisnis

Minggu, 6 Oktober 2024 - 10:36 WIB

Berapa Lama Melahirkan setelah Keluar Flek Coklat?

Minggu, 6 Oktober 2024 - 09:56 WIB

VRITIMES dan Bontangku.com Jalin Kerjasama Strategis untuk Memperkuat Distribusi Informasi di Kalimantan Timur

Minggu, 6 Oktober 2024 - 09:00 WIB

Vitalik Buterin Siap Turunkan Persyaratan Staking Ethereum! Ini Detailnya!

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 21:00 WIB

Bitcoin atau Emas: Aset Mana yang Lebih Menjanjikan di Masa Depan?

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:00 WIB

Misteri Satoshi Nakamoto Terpecahkan? Dokumenter Baru Ungkap Sosok di Balik Bitcoin

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 09:00 WIB

Alumni School of Computer Science BINUS University Membangun Bisnis Inovatif untuk Pengacara

Jumat, 4 Oktober 2024 - 18:29 WIB

Local Brand Festival 2024: Panggung Kreatif bagi 140 UMKM Mahasiswa BINUS Business Creation

Berita Terbaru

Bisnis

Berapa Lama Melahirkan setelah Keluar Flek Coklat?

Minggu, 6 Okt 2024 - 10:36 WIB